Cara Pasang Alarm Di Browser Google Chrome Dengan Mudah
Cara Pasang Alarm Pada Google Chrome - Alarm merupakan sebuah hal yang amat penting yang perlu digunakan untuk menjadwalkan sesuatu yang akan dikerjakan agar tidak mengalami yang namanya lupa atau kelewat. Dengan menerapkan alarm juga memiliki banyak manfaat, seperti halnya untuk mengingatkan jika kalian perlu melakukan tugas lain, atau harus beralih tugas ketika alarm sudah berbunyi.
Dan untuk saat ini yang semakin berkembangnya teknologi jaman, alarm pun tak hanya dalam bentuk jam dan juga pada aplikasi alarm bawaan ponsel saja, namun alarm sudah terbentuk pada perangkat lunak seperti pada google chrome dalam sistem operasi windows. Dan untuk membuat alarm dalam google chrome kalian bisa memanfaatkan dengan cara menambahkan ekstensi google chrome.
Dan untuk saat ini yang semakin berkembangnya teknologi jaman, alarm pun tak hanya dalam bentuk jam dan juga pada aplikasi alarm bawaan ponsel saja, namun alarm sudah terbentuk pada perangkat lunak seperti pada google chrome dalam sistem operasi windows. Dan untuk membuat alarm dalam google chrome kalian bisa memanfaatkan dengan cara menambahkan ekstensi google chrome.
Kalian bebas mengaplikasikan untuk memasang alarm pada google chrome ini. Seperti contoh alarm di setel pada jam tertentu untuk beralih ke tugas lain ketika sedang sibuk mengerjakan tugas di depan komputer atau bisa juga saat kalian harus mematikan komputer jika waktu alarm sudah berbunyi dan lain sebagainya. Nah, berikut ini adalah langkah-langkah bagaimana cara membuat alarm pada google chrome :
- Pertama-tama silahkan kalian pasang ekstensi yang bernama Alarm Me di google chrome.
- Selanjutnya buka aplikasi google chrome, kemudian kunjungi ekstensi google/chrome webstore dan cari nama ekstensi Alarm Me dan setelah itu maka klik add to chrome. Dan kemudian pilih add exstension seperti pada gambar berikut ini.
- Selanjutnya kalian tinggal tunggu saampai proses pemeriksaan dan pemasangan selesai. Dan jika sudah selesai, maka extension alarm me akan muncul dengan ikon baru di sudut kanan atas google chrome berbentuk ikon jam. Pada opsi ini kalian bisa meng klik untuk menyetel jam berapa kalian ingin membuat alarm, kemudian kalian juga bisa membuat nama dan juga deskripsi alarmnya. Dan jika sudah, selanjutnya tinggal klikceklis saja.
- Pada opsi ini kalian bisa juga untuk menambahkan alarm lebih dari satu alarm dan juga bisa membuat alarm repetitive atau terjadwal selama seminggu seperti pada gambar yang ada dibawah ini.
- Jika waktu sudah menunjukkan jam pada alarm yang kalian buat/alarm sudah berbunyi, maka nantinya akan ada notifikasi yang muncul pada google chrome pada bagian sudut kanan bawah layar. Dan kemudian akan ada suara alarm berbunyi disertai notif tunda (10 menit) dan juga notif cancel (untuk menghapus alarm). Kalian juga bisa memilih salah satunya untuk menyelesaikannya.
Oke mungkin itulah tadi cara setting alarm di google chrome, semoga bisa bermanfaat. Dan jangan lupa untuk share artikel ini ke teman kalian yang lain agar mereka juga dapat mengetahuinya. Terimakasih atas kunjungannya dan sampai jumpa kembali di postingan yang akan datang.