Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Membuat dan Menyimpan Preset Buatan Sendiri di Lightroom Mobile Android

Adobe Lightroom mobile di android merupakan sebuah aplikasi yang saat ini makin populer. Kenapa ada yang tahu alasanya? Tentu saja karena aplikasi satu ini makin kesini makin digemari diberbagai kalangan berkat segala fitur yang disajikan dalam hal editing foto. Jadi kemampuan editingnya sangat keren dimana aplikasi ini mampu menghasilkan foto sangat memukau tanpa merusak kualitas foto, fitur keren seperti preset yang ada dalam adobe lighroom ini juga sangat membantu buat pengguna adobe lightroom. Karena dengan adanya presets tentu akan sangat membantu ketika kita ingin kerja cepat dengan berbagai macam foto yang ingin dikerjakan. Jadi kita tak perlu mengeditnya secara manual satu persatu lagi.

Cara Membuat dan Menyimpan Preset Buatan Sendiri di Lightroom Mobile Android

Nah, jika pada tutorial yang Saya buat kemarin, kita sudah bagikan mengenai cara memasukkan preset Lightroom. Namun di artikel pada kesempatan kali ini saya akan lanjutkan mengenai cara menyimpan cara menyimpan presets di adobe lightroom. Dan ternyata kita juga bisa lho membuat preset sendiri sesuai dengan kreasi kita kemudian kita simpan preset buatan kita tersebut. Jadi sewaktu-waktu kita ingin mengedit foto dengan nada warna yang sama, maka kita tinggal menggunakan preset yang telah kita buat tersebut dengan cepat. Karena pada dasarnya kita tinggal menerapkan preset yang sudah kita save/simpan tersebut.

Baca Juga :

Lalu bagaimana cara menyimpan preset buatan sendiri di lighroom melalui hp android? kelihatannya begitu menarik bukan? caranya pun cukup sederhana saja, untuk itu jika kalian berminat ingin membuatnya maka bisa langsung ikuti langkah-langkahnya dibawah ini.

Cara Membuat Preset sendiri di Lightroom android :

Cara Membuat dan Menyimpan Preset Buatan Sendiri di Lightroom Mobile Android
  • Langkah yang pertama dilakukan yaitu silahkan buka aplikasi adobe Lightroom mobile kalian melalui hp android yang kalian miliki.
  • Selanjutnya mulailah mengedit foto sesuai dengan kreasi kalian.
  • Dan kemudian buatlah Tone warna yang sebagus-bagusnya menurut kreasi kalian.
  • Mulai dari mengatur contras, eksposure, saluration, white, dan lain sebagainya.

Cara menyimpan preset buatan sendiri di lightroom android :

  • Setelah kalian membuat preset tadi, maka untuk menyimpan preset di lightroom caranya adalah dengan mengeklik ikon 3 titik pada sudut kanan atas dan kemudian pilih create presets.
Cara Membuat dan Menyimpan Preset Buatan Sendiri di Lightroom Mobile Android
  • Selanjutnya tinggal kalian beri nama preset, lalu beri tanda ceklis pada pilihan yang tersedia. dan terakhir tinggal klik ceklis pada sudut kanan atas. Dan selesai. Dan kini preset pun sudah berhasil kalian buat dan telah disimpan di aplikasi lightroom dan siap untuk digunakan.
Cara Membuat dan Menyimpan Preset Buatan Sendiri di Lightroom Mobile Android

Cara menggunakan preset buatan sendiri ke dalam foto yang lain :


Cara Membuat dan Menyimpan Preset Buatan Sendiri di Lightroom Mobile Android
  • Buka foto yang ingin kalian edit.
  • Kemudian silahkan pilih menu presets di aplikasi adobe lightroom.
  • Selanjutnya masukkan nama presets yang baru kalian buat tadi.
  • Selesai.


Demikianlah cara mudah membuat preset sendiri dan menyimpannya pada aplikasi adobe lightroom mobile di android. Semoga tutorial pada artikel ini bisa bermanfaat dan juga membantu dalam penggunaan aplikasi adobe lightroom. Terimakasih dan sampai jumpa kembali pada postingan artikel selanjutnya.